Waktu Sekarang

Link Blog Online SMPN1



Senin, 19 Desember 2011

Menemukan Pokok-pokok Berita



          Memahami berita yang diperdengarkan berbeda dengan memahami berita dari media cetak. Untuk dapat memahami berita yang disampaikan melalui media cetak, kita dapat membacanya. Apabila kita belum memahami isi berita, kita dapat mengulangi membaca. Adapun untuk memahami berita yang disampaikan melalui media elektronik diperlukan konsentrasi yang cukup. Hal ini dikarenakan sifat beritanya hanya dibacakan satu kali atau tidak ada pengulangan .
          Dapatkan kalian memahami informasi dari berita yang disampaikan? Jika kalian memahami isi berita tersebut, tentu kalian dapat menuliskan pokok-pokok berita yang kalian dengar dan menuliskan isi berita kedalam beberapa kalimat serta menuliskan kesimpulan isi beritanya.
          Mintalah salah seorang teman untuk berperan sebagai pembaca berita yang menyampaikan informasi berikut ini. Pada saat berita dibacakan, simaklah dengan baik.
          Selamat siang para pendengar yang budiman,
          Kembali kami Gema FM bergabung ke tengah-tengah Anda sekalian dalam segmen Infotek, Info Teknologi. Saya, Diva Astuti akan mengetengahkan sebuah topik menarik untuk Anda semua.
          Pendengar yang berbahagia, beberapa tahun belakangan ini istilah knowledge management (pengelolaan pengetahuan atau pemikiran) atau KM menjadi bahasan di banyak disiplin ilmu, terutama yang terkait dengan manajemen dan teknologi informasi. Kini istilah KM pun mulai menenggelamkan popularitas istilah information management (pengelolaan informasi yang berhubungan dengan komputer) atau IM. Pendengar yang setia, apa sebenarnya perbedaan karakteristik dua istilah ini, dan bagaimana penerapannya dalam dunia teknologi informasi?
          IM merupakan suatu teknik pengaturan atau organisasi agar informasi mudah dicari dan digunakan oleh pemakai. Hal yang termasuk dalam proses manajemen informasi, antara lain pengumpulan informasi, pengolahan informasi, kemas ulang informasi, serta temu kembali informasi.
          Pendengar yang berbahagia, KM adalah tenik membangun suatu lingkungan pembelajaran atau learning environment,. Dengan demikian orang-orang di dalamnya terus termotivasi untuk terus belajar, memanfaatkan informasi yang ada, serta pada akhirnya mau berbagi informasi yang diperoleh. Hal yang termasuk dalam proses manajemen pengetahuan, antara lain pembelajaran dan berbagi pengetahuan.
          Para pendengar setia, tetaplah di gelombang ini untuk menyimak info selanjutnya. Namun sebelum itu, simaklah sebuah lagu berikut.
(Digubah dari berita Koran Tempo, 17 Februari 2005)

Menulis Teks Berita



MENULIS PUISI


Beberapa langkah yang bias dijadikan panduan dalam menulis puisi.
1.      Menentukan ide/ gagasan yang hendak ditulis.
Ide/ gagasan bisa berupa keindahan alam yang pernah dilihat.
2.      Daftar atau data kata-kata yang terkait dengan ide/ gagasan.
3.      Merumuskan kalimat singkat sebagai dasar untuk mengembangkan kata-kata.
4.      Merumuskan pembaitan puisi sesuai dengan rumusan kalimat dengan memperhatikan unsur keindahan.


PUISI

Alam

mesranya sapaan angin
menjamah tubuhku yang gersang
terbangkan semua kegersangan

cakrawala tampil cemerlang
berselendang pelangi
bumbui kemegahan alam

gemuruh ombak berkejaran di pantai
perjuangan yang tiada putus
sempat bangkitkan semangatku
nyalakan nyaliku
dari tidur panjangku

hamparan hijau tergelar
berpagar sungai peluntur kelelahan
berdinding gunung perkasa
tegar menyongsong zaman

kulahap kenikmatan yang hadir
dengan segenap inderaku
keindahan alam begitu sempurna
sulit tergambarkan lewat taburan kata
istana raya penuh kedamaian
kandung selaksa kasiat
obat penolak duka
pendobrak kepengapan

Selamat Datang

Selamat Datang di Media Bahasa Indonesia  SMPN 1 Batu

Assalamu’alaikum Wr. Wb.
Segala puji dan syukur kita panjatkan kehadirat Allah SWT Tuhan Pencipta dan Pemelihara semesta alam. Langkah demi langkah telah kita jalani dengan rasa kebersamaan dalam meningkatkan kualitas anak didik SMP Negeri 1 Batu, yang kita sayangi ini. Kami menyadari bahwa peranan teknologi informasi terhadap sistem pembelajaran adalah penting, sehingga pemenuhan sarana teknologi informasi & komputer, serta peningkatan kemampuan di bidang multimedia menjadi perhatian kita semua. Beberapa sarana seperti komputer dan jaringan LAN, koneksi Internet, dan Website yang sudah terpasang akan kita tingkatkan. Juga pelatihan-pelatihan di bidang teknologi informasi, marilah kita perkuat bobot dan implementasinya dalam proses belajar mengajar.
Website (blog)sebagai sarana komunikasi yang tidak terhambat oleh ruang dan waktu, kami harapkan sebagai media untuk menyerap berbagai masukan positif untuk kemajuan sekolah.
Untuk itualh Website (blog) Media Ajar Online Bahasa Indonesia ini,bisa kita manfaatkan belajar di manapun kita berada.
Kami menyadari bahwa tidak ada satupun sistem di dunia ini yang sempurna. Untuk itu kami mengucapkan terimakasih atas saran dan bantuan dari semua pihak. Semoga media ini bermanfaat bagi semua pihak dan warga SMP Negeri 1 Batu pada khususnya. Amin
Salam,

Admin